Ponorogo, Senin 04 November 2019 Pondok Pesantren  Darul Falah melaksanakan Sholat Istisqo atau meminta hujan, dimulai pukul 07.30-selesai.

Sholat Istisqo tujuannya untuk bisa mendapatkan air bersih, dimana manusia adalah salah satu makhluk yang sangat membutuhkan air bersih untuk bisa memenuhi kebutuhan sehari-hari,untuk memasak, mencuci, mensucikan dan lain-lain. Sholat istisqo dilaksanakan bersama santri putra maupun putri, dari TKIT, SDIT, KMI dan wali murid Pondok Pesantren Darul Falah.

Sholat istisqo adalah cara yang telah dianjurkan oleh baginda Rasulullah SAW. Untuk kita memohon dan berdo’a kepada Allah SWT untuk memohon siraman/ hujan, sholat ini hukummnya sunnah ketika hajat/ dibutuhkan.

Di bawah terik matahari, ratusan santri mengikuti Salat Istisqa yang dipimpin oleh Ustadz Ulil Absor. “Dengan Salat Istisqa ini diharapkan Allah SWT menurunkan hujan. Ini juga merupakan ikhtiar yang dilaksanakan Pondok Pesantren Darul Falah untuk kebaikan seluruh umat dan seluruh makhluk yang ada di dunia,” ujar Ustadz Ulil Absor.

Salat Istisqa dilaksanakan umat Islam bila terjadi kemarau panjang atau karena diperlukan untuk kebutuhan tertentu, seperti kebakaran hutan dan bencana kekeringan. Salat Istisqa hukumnya sunah muakkad sebanyak dua rakaat. Tata cara salat minta hujan ini sama seperti Salat Id, di antaranya jumlah takbir dan adanya khotbah setelah salat.

Sebagai bangsa kita sangat prihatin dengan musim kemarau berkepanjangan, maka kita gelar Shalat Istisqa agar Allah menurunkan hujan ditempat-tempat yang mengalami kekeringan atau bencana lainnya dan “Mudah-mudahan wilayah yang dilanda kekeringan bisa segera hujan, jika belum hujan bisa menerima pemberian dari Allah. Kita tidak boleh putus asa.

Leave a reply